Sabtu 29 Mei 2021 YB1JYL/7 Awali Kegiatan di Pantai Angsana

posted in: Agenda, Bota | 0

Hari Sabtu tepatnya besok tanggal 29 mei 2021 pukul 02.00 UTC ( 09.00 WIB atau 10.00 WITA ) LIESDA RIYANI – YB1JYL Member YB6_DXCommunity #055 akan memulai kegiatan BOTA nya di pantai angsana dengan Mode SSB bekerja di Band 40M. Bagi para rekan Amatir Radio yang berhasil QSO bisa download qsl card event tersebut di https://yb6-dxc.net/bota-iota/

Pantai Angsana terletak di kecamatan Angsana Tanah Bumbu, Kabupaten Tanah Bumbu Kalimantan Selatan. Pantai yang cantik dan memukau yang memiliki karakteristik tersendiri dibanding pantai lainnya yang menjadikan daya tarik wisatawan. Sisi lain Pantai Angsana banyak menganggap sebagai tempat yang sangat romantis. Terbukti banyak di gunakannya untuk acara lamaran yang memiliki konsep sepi namun romantis lantaran di set dengan gaya kesukaan tersendiri.

Dengan event YB6_DXCommunity BOTA YB1JYL di harapkan kedepan akan menjadikan daya tarik para Wisatawan baik dari dalam Negeri maupun Mancanegara untuk berkunjung dan berwisata di pantai Angsana Tanah Bumbu Kalimantan Selatan Indonesia.

Lokasi Maps Pantai Angsana

Mengenal Pantai Angsana Surganya Pantai di Pesona Tanah Bumbu

YC3FPI